Sabtu, 30 April 2016

KOLEKSI GAMBAR MOBIL MEWAH





KUMPULAN GAMBAR MOBIL KEREN HARGA PANTASTIS





GAMBAR KEREN CROSS KELAS DUNIA







MODIFIKASI MOTOR CROSS





GAMBAR MODIFIKASI MOTOR KELAS DUNIA





WAOUWW..KEREN BANGET MOTOR YG SATU INI,MAU LIHAT DI SINI TEMPATNYA





KUMPULAN GAMBAR MOTOR KEREN PARA ARTIS INDONESIA







KUMPULAN FOTO MOBIL PARA ARTIS INDONESIA YG HARGANYA PANTASTIS





KUMPULAN GAMBAR MOBIL MEWAH MILIK ARTIS INDONESIA













KUMPULAN GAMBAR MOBIL SYAHRINI ARTIS PALING NGETOP







MAU LIHAT PENAMPILAN MOBIL MOWAH KELAS DUNIA DI SINI TEMPATNYA








Honda Tes Motor Petualang X-ADV di Dalam Kota



Honda X-ADV yang sudah beberapa kali jadi rumor, khususnya sepanjang tahun lalu, mulai menampakkan batang hidungnya di Roma, Italia, belum lama ini. Kawasan inilah yang menjadi tempat Honda memusatkan urusan desain untuk kawasan Eropa.

Jika benar X-ADV, berarti sepeda motor petualangan ringan untuk penggunaan dalam kota (city adventure concept) itu sudah memasuki area pengetesan. Pertama kali sosoknya terpergok Omnimoto.it, dengan tampang yang dikamuflase.

Kendati ditutup rapat, namun beberapa komponen bisa dikenali, termasuk suspensi depan upside down dengan dimensi yang cukup kekar, lengan ayun aluminium, dan peranti rem yang cukup besar. Sepintas, mirip NC750 atau skuter Integra.

Jalanan Roma memang lebih natural untuk pengetesan. Beberapa spot dikenal bumpy dan licin, cocok untuk menjajal suspensi dan kaki-kaki. Tapi sosok yang dilihat di Roma memang sangat dicuragai sebagai produk terbaru Honda yang akan siap menetas, terlebih dari tongkrongannya yang tinggi.

Jika melihat kebiasaan produsen memainkan kamuflase bodi, bisa jadi X-ADV sudah cukup dekat. Disinyalir akan ada bebeberapa evaluasi yang membuat model ini dinyatakan siap meluncur, mungkin 2017? Simak video sosoknya saat tertangkap di Roma:


Begini Tampang Motor ”Adventure” Honda 250 Cc



Sudah setahun sejak Honda pertama kali menunjukkan tampang CRF250 Rally sebagai konsep, akhirnya model ini berubah status sebagai protitipe. Artinya, sepeda motor adventureitu sudah mendekati tampang versi produksi.

Seperti dilansir visordown, (21/3/2016), tampang prototipe itu tak jauh beda dengan konsep. Sesuatu yang bagus sebenarnya, karena penggemar tak lagi harus mereka-reka tampang asli atau versi produksi yang biasanya berubah drastis dari konsep.

Versi prototipe ini masih menggunakan CRF250L sebagai basis. Tidak ada spesifikasi yang diinformasikan Honda. Setelah ini bakal banyak spekulasi mengenai mesin, karena ini model petualangan yang membutuhkan jantung lebih kuat.

Sasis, rem, dan suspensi tidak berubah, dan sebagian besar bodi juga sama dengan konsep. Tapi ada ubahan minor, yakni banyaknya garis pada bodi yang kini dihilangkan, mungkin untuk mempermudah perawatan saat berubah status jadi versi produksi.

Beberapa komponen balap diganti dengan komponen yang lebih ”jinak”. Peranti balap yang tersisa adalah knalpot Mugen yang kini diganti dnegan Termignoni. Tampang jadi semakin gagah, tapi tetap legal kalau dipakai di jalanan.

Desain layar, instrumen, dan lampu utama juga diturunkan dari konsep tahun lalu demi menjaga nuansa Dakar Rally. Ada dudukan untuk GPS atau ponsel pintar di bagian panel indikator, menyesuaikan kebutuhan para petualang.

Prediksinya, versi produksi akan tak jauh beda dengan versi prototipe ini. Tampang terbaru nanti akan diluncurkan pada salah satu pameran motor besar, akhir tahun ini. Penjualan bakal dimulai pada 2017.

Apa Untungnya Beli Mobkas Resmi Mercy?

Mercedes-Benz (MB) Indonesia resmi mulai menjual mobil bekas (Mobkas) sejak dua tahun lalu mengikuti program global yaitu Proven Exclusivity. Sejak saat itu konsumen yang memang mengincar Mobkas Mercy punya pilihan tambahan selain harus mendatangi para pedagang Mobkas.
MB Indonesia kini punya tiga diler Mobkas di Jakarta, yakni di Permata Hijau yang dikelola PT. Panji Rama Otomotif, di mampang milik PT. Mercindo Autorama, dan terbaru di Kuningan kepunyaan Cakrawala Automotif Rabhasa (CAR). Ketiganya memiliki standar operasional yang mirip untuk menjaga kualita produk yang sampai ke konsumen.
Keuntungan
Saat peresmian diler Mobkas CAR, Rabu (21/4/2016), Roelof Lamberts, President & CEO MB Indonesia mengatakan, pasar Mobkasberkembang di Indonesia. Penambahan diler Mobkas ketiga dikatakan agar pilihan mobil buat konsumen semakin banyak.
“Cuma konsumen yang tahu mobil itu tidak baru,” kata Roelof.
Febri Ardani/KompasOtomotifMercedes-Benz S-Class bekas dijual di diler resmi.
Menurut Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operation Mercedes-Benz Passenger Car and Network Development MB Indonesia, Rabu (21/4/2016), konsumen yang membeli Mobkas Mercy di diler resmi mendapat kualitas terbaik.
Diler Mobkas Mercy mendapatkan pasokan unit dari konsumen yang mau menjual mobilnya. Syarat agar diterima, mobil-mobil itu dibeli di diler resmi Mercy sejak kondisi baru, berusia maksimal 6 tahun, digunakan tidak lebih dari 125.000 km, memiliki catatan resmi perawatan berkala, dan dinilai tidak pernah mengalami kerusakan signifikan.
Syarat-syarat itu memastikan mobil yang dijual bukan berasal dari importir umum.
Belum cukup sampai di situ, diler Mercy juga akan melakukan inspeksi kondisi melalui 197 poin pengecekan yang dilakukan para teknisi bersertifikat. Bila lolos, maka harga jualnya akan ditaksir.
“Cek list ini sangat komprehensif, sebagai referensi saja di pasar lain, Malaysia, itu cek list hanya 102. Pasar lain ada yang 97. Di Indonesia kami mau memberikan layanan maksimal,” ujar Kariyanto.
Keuntungan lain bila beli Mobkas di diler resmi Mercy yakni mendapat garansi Allianz selama 12 bulan yang mencakup tujuh komponen besar, lanjut Kariyanto. Terakhir, konsumen Mobkas dapat layanan darurat 24 jam seperti mobil baru.

Bentley Enggan Ikut Pameran Otomotif Indonesia


Seperti kita ketahui bersama, apapun alasan penyelenggara, pameran otomotif skala internasional yang digelar di Indonesia sengaja diarahkan jadi sarana aktivitas penjualan kendaraan. Cara itu mungkin saja disambut senyum banyak merek tapi tidak buat wakil kelas super premium, Bentley, yang memilih memalingkan muka.
Operasi Bentley di Indonesia di bawah komando Grandauto Dinamika (GAD) yang juga mewakili merek Inggris lain, Jaguar Land Rover. Perlakuan untuk Bentley berbeda sebab Jaguar dan Land Rover sudah lama ikut pameran.
“Konsumen Bentley sangat spesifik, tidak begitu cocok dengan pameran otomotif. Jaguar Land Rover berbeda sebab punya portfolio produk lebih luas, untuk Bentley kami pilih yang lebih kecil, seperti sekarang ini,” ujar Roland Staehler, CEO GAD, saat acara test driveBentley buat media dan konsumen di Sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/4/2016).
Menurut Bambang Tjahyono Director of Wholesales and Training GAD, kelas pameran otomotif di Indonesia di bawah Bentley. Ia berujar merek paling top yang selama ini ikut pameran otomotif sebatas premium.
Hal itu bisa saja dibenarkan sebab selama ini kita belum pernah lihat ATPM Rolls Royce atau bahkan Ferrari dan Lamborghini ikut melantai.
Identik jualan
Masalah lain yang Bambang katakan, pameran identik dengan penjualan. Cara itu dianggap tidak cocok buat menggapai konsumen Bentley.
“Di Indonesia kan pameran jadi ajang menjual. Konsumen Bentley tidak mau ke sana, mereka cenderungnya lebih tertutup,” papar Bambang.
Harga Bentley paling murah yang ditawarkan di Indonesia Rp 8 miliar, jadi wajar bila pembelinya memang berasal dari kaum serba ada. Sebagian konsumen Bentley berasal dari kalangan pebisnis berusia di atas 40 tahun.
Cara pandang GAD untuk Bentley juga berdampak pada hal lain. Misalnya, GAD sudah berencana menjual Bentayga tahun ini, tapi tidak terpikirkan untuk meluncurkannya di pameran otomotif. SUV yang juga dibeli Ratu Inggris Elizabeth II itu dikatakan meluncur pada semester kedua.

Jumat, 29 April 2016

Toyota Patenkan Teknologi HUD Canggih



Pengembangan teknologi otomotif masa depan terus berkembang. Kali ini, produsen kendaraan asal Jepang, Toyota, mulai patenkan teknologi head-up display (HUD), yang punya teknologi dengan tingkat lebih tinggi.
Untuk kendaraan roda empat, secara konvensional, teknologi ini tentu akan mempersempit pandangan pengemudi, karena kaca depan akan dipenuhi informasi, seperti kecepatan dan navigasi. Namun, Toyota mensiasati konsep HUD dengan lebih canggih, tanpa mengganggu penglihatan pengemudi.
Seperti dilansir laman Autoblog.com, Senin (28/3/2016), layar informasi HUD milik Toyota akan ditempatkan di lokasi terbaik, dan bisa berpindah sesuai dengan kebutuhan pengemudi. Electronic Control Unit (ECU) pada mobil akan menganalisis sudut kemudi dan kecepatan. Lalu terdapat kamera depan untuk memindai marka jalan dan di dalam untuk menentukan sudut pengemudi.
Nantinya, informasi-informasi tersebut digabungkan, sehingga tampilan informasi HUD akan berada di posisi kaca depan yang sesuai, tanpa mengganggu pengemudi. Untuk keselamatan, layar informasi akan mengecil ketika kecepatan mobil bertambah.
Paten Toyota ini sudah mendekati kenyataan, karena masing-masing komponen sudah ada. Diharapkan, perusahaan-perusahaan otomotif yang punya konsep HUD cepat terealisasi, karena ini akan sangat menyenangkan. Beberapa yang sudah merilis teknologi ini, misalnya BMW dan Samsung.

Mengapa Kompresi Mesin SkyActiv di Indonesia Lebih Kecil?



Para insinyur Mazda menciptakan mesin bensin SkyActiv-G dengan rasio kompresi 1:14 yang diklaim tertinggi di dunia untuk mobil produksi. Mesin itu diklaim juga menghasilkan efisiensi bahan bakar jauh lebih optimal dibanding mesin non-turbo lainnya, tapi ternyata teknologi ini tidak cocok di Indonesia.
Masalahnya kompresi 1:14 butuh bahan bakar minimal Research Octane Number (RON) 92. Bila ditawarkan di Indonesia, kendalanya bukan hanya harga mobil jadi makin mahal tapi juga mengurangi potensi pembelian di daerah. Sebab bahan bakar setara Pertamax Plus itu sulit ditemukan di luar kota besar apalagi di luar pulau Jawa.
Mesin Skyactiv Mazda yang digunakan pada Biante yang dipasarkan di Indonesia
Solusinya, Mazda Motor Indoenesia (MMI) menawarkan SkyActiv-G dengan rasio kompresi sedikit lebih rendah yakni 1:13. Pilihan ini lebih masuk akal buat semua pihak, MMI dapat potensi penjualan sedangkan konsumen tidak perlu khawatir karena mobil bisa meneguk minimal RON 90 (Pertalite).
“Sangat beresiko kalau harus dikasih 1:14, tapi toh dikasih 1:13 saja sudah luar biasa dan terbukti bagus,” kata Ari Tristanto, Sales Trainer MMI di Bandung, Sabtu (19/3/2016).
Negara lain yang juga menggunakan SkyActiv-G dengan rasio kompresi 1:13 yakni Amerika Serikat, dengan begitu konsumen bisa menggunakan bahan bakar berkualitas lebih rendah yang otomatis lebih murah.
Di Indonesia SkyActi-G digunakan pada mesin 1.5L yang dimilikihatchback 2, 2.0L dan 2.5L pada SUV CX-5, dan 2.5L pada sedan 6. Mesin 2.0L pada MPV Biante juga menggunakan teknologi SkyActi-Gm namun bedanya rasio kompresi lebih rendah lagi yakni 1:12, sebab saluran pembuangan belum menggunakan konfigurasi 4-2-1.

EcoBlue, Teknologi Diesel Teranyar Ford



Ford Motor Company telah meluncurkan varian mesin diesel terbaru, yakni EcoBlue. Serupa seperti EcoBoost, teknologi yang ditanamkan bisa membuat mobil hemat bahan bakar minyak (BBM), namun tetap memiliki tenaga yang mumpuni.
Diberitakan laman Worldcarfans, Rabu (27/4/2016) mesin diesel EcoBlue berkapasitas 2.0-liter. Namun, pilihan tenaganya berbeda-beda, dimulai 105 tk, 130 tk dan 170 tk. Rencananya akan disematkan di kendaraan komersial atau pikap kabin ganda Ford di masa mendatang.
“Mesin diesel terbaru ini menawarkan efisiensi bahan bakar dan menghasilkan CO2 lebih rendah 10 persen dari biasanya. Mesin bensin kita punya EcoBoost, dan diesel kini tersedia EcoBlue,” ujar Jim Farley, Chairman dan CEO Ford Eropa.
Bukan hanya itu, produsen asal Amerika Serikat (AS) ini mengklaim teknologi mesin diesel terbarunya itu menghasilkan emisi udara rendah dan sudah memenuhi standar euro VI. Tingkat kebisingan juga dibuat berkurang, sehingga tidak seperti diesel lainnya.
Menariknya lagi, mesin yang dikembangkan oleh tim engineering di Inggris dan Jerman itu akan tersedia untuk kendaraan penumpang, tetapi, kapasitasnya lebih kecil, yakni 1.5-liter. Namun, belum bisa diketahui berapa besaran tenaga dan torsinya.

Hayuk Kenali Gejala Kerusakan Rem

#TipsOtomotif #Mobil #Motor
Gejala Kerusakan Rem | Agar tetap safety, hayuk kenali beberapa gejala kerusakan rem pada kendaraan yang biasa kita tumpangi. Ini untuk gejala kerusakan rem pada kendaraan yang menggunakan sistem rem cakram.
caliper rem mobil
Setidaknya ada tiga hal yang menjadi tanda kerusakan rem atau gejala keausan rem pada kendaraan bermotor. Baik itu gejala kerusakan rem pada motor dan pada mobil, adalah sama saja tanda-tandanya.
Bunyi rem. Suara rem yang melengking saat melakukan pengereman adalah hal yang menunjukan tanda kalau rem tengah bermasalah. Biasanya suara tersebut merupakan tanda kalau kanvas rem sudah usang atau sudah tipis dan harus segera diganti. Hal lain yang menjadi penyebab timbulnya bunyi rem melengking adalah penggunaan suku cadang kanvas rem yang kurang baik atau berkualitas rendah sehingga gesekan yang terjadi pada rem tidak maksimal dan menimbulkan suara melengking.
Baca juga : Kenali Gejala Kerusakan Rem Cakram Mobil
Rem terasa lembut. Ketika udara atau air masuk ke dalam sistem pengereman, bisa dipastikan akan merasakan pedal rem atau handle rem yang sangat lembut.  Karat atau korosi adalah hal yang akan menyusul di kemudian hari bila ini dibiarkan begitu saja. Udara dalam  sistem pengereman akan memaksa untuk menekan pedal rem atau handle rem lebih dalam dari yang biasanya untuk menghentikan kendaraan. Dan air di dalamnya akan berpengaruh pada kinerja caliper master cakram.
Baca juga : Bagaimana Cara Mengerem Yang Benar Dan Aman
Rem bergetar. Kalau terasa ada getaran saat melakukan pengereman, bisa jadi ini menjadi indikasi bahwa caliper rem telah lengket atau caliper rem tidak bekerja dengan baik karena ada karat. Jika didiamkan, hal ini akan membuat kanvas rem menjadi habis tidak rata. Membuat setir kemudi bergetar dan akhirnya memperpendek usia komponen sparepart bagian rem.

Tips Merawat Power Steering Mobil

#TipsOtomotif #Mobil #DriveThru
Merawat Power Steering | Kali ini ada tips otomotif yang bisa dilakukan sendiri oleh pemilik mobil. Yakni tips merawat mobil kesayangan agar rasa setirannya tetap enak. Langsung tidak panjang lebar.
oli power steering
Tips merawat power steering mobil yang gampang dan murah meriah.
  1. Mengganti oli. Oli power steering perlu diganti secara rutin setiap 25rb- 30rb kilometer. Kemudian, setiap kali mobil sudah menempuh jarak 50rb kilometer, lakukan pengurasan agar kotoran yang menggumpal selama mobil beroperasi bisa dihilangkan. Mengingat pentingnya fungsi oli power steering, maka perlu memeriksa kondisi oli setidaknya seminggu sekali. Perhatikan pula volume oli power steeringnya. Jangan sampai berada pada posisi di bawah garis limit minimum.
  2. Cara berkendara. Petama, memastikan roda dalam posisi lurus saat parkir. Kemudian hindari memutar kemudi sampai mentok. Kalau hal tersebut hanya dilakukan satu atau dua kali dalam waktu yang singkat, tidak akan terlampau berpengaruh. Namun, kalau dilakukan dalam hitungan menit dan berulang-ulang, akan terjadi peningkatan suhu dan membuat karet komponen rack pinion steer mudah sobek.
  3. Tekanan angin ban mobil. Kalau tekanan angin ban di bawah rekomendasi, maka power steering akan bekerja lebih berat karena gesekan antara ban dan permukaan ban menjadi lebih kuat. Hal ini tentu akan mempercepat keausan power steering.
Cukup mudah dan simpel untuk merawat power steering mobil. Hanya perlu drive habit yang benar.