Jumat, 29 April 2016

Mengapa Datsun Berani "Adu Nyali" Tanpa Diskon ?



Ketika semua model bertastus  mobil murah ramah lingkungan (Low Cost Green Car/LCGC) menawarkan potongan harga guna menggaet konsumennya, merek pendatang baru Datsun justru berani "adu nyali".
Merek turunan dari Grup Nissan ini memilih untuk bertahan, menawarkan mobil murah andalannya, Go Panca dan Go+ Panca tanpa diskon. Berbeda dengan, Toyota, Daihatsu, Honda, dan Suzuki yang sudah saling bersaing memberikan promo untuk konsumen.
Dari penelusuran KompasOtomotif di masing-masing diler per merek, ada promo diskon yang ditawarkan selama Maret 2016. Daihatsu misalnya, menawarkan diskon untuk Ayla hingga Rp 8 juta. Selain itu, diler Toyota dan Honda, masing-masing memberikan promo diskon Rp 5 juta untuk Agya dan Brio Satya.

Selain itu, Suzuki menawarkan Karimun Wagon R dengan diskon sampai RP 11 juta.

Head of Datsun Indonesia Indriani Hadiwidjaja menjelaskan, pihaknya memang tidak memberikan potongan harga kepada konsumen. Hal itu dilakukan karena sudah menjadi kebijakan Datsun di Indonesia, sampai batas waktu yang tidak ditentukan.
“Ini salah satu strategi buat mempertahankan resale value saja,” kata wanita yang akrab disapa Indri kepada KompasOtomotif, Kamis (10/3/2016) sore.
Lantas, jika ditemukan ada tenaga penjual yang “nakal” memberikan diskon pada konsumen, apa yang akan dilakukan Datsun?
Menurut Indri, pihaknya tidak bisa mengontrol sampai ke seluruh jaringan penjual di Indonesia. Sebab, masing-masing diler memiliki kebijakan berbeda.
“Yang jelas dari Datsun sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) sendiri tidak memberikan dana tambahan untuk diskon,” kata Indri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar