Setelah berhasil ikut menjadi peserta dalam pameran otomotif Gakindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), BMW Motorrad Indonesia (PT Maxindo Moto), kali ini menjajalbooth Indonesia International Motor Show (IIMS), di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, 7-17 April 2016.
Deretan sepeda motor BMW Motorrad yang dipajang di atas “diler berjalan” atau moving-retail store miliknya, seperti R nineT, R 1200 R, R 1200 RS, K 1600 GT sport, dn S 1000RR. Joe Frans, CEO PT Maxindo Moto mengatakan, ini merupakan yang kedua kali pihaknya ikut pameran otomotif.
“Mengikuti kesuksesan IIMS pada tahun lalu, kami kemudian memutuskan untuk ikut pameran ini. Ini merupakan area baru bagi para pecinta otomotif dan tempat untuk memperkenalkan merek BMW Motorrad di Indonesia,” ujar Joe, Kamis (7/4/2016).
Selain produk eksisting yang dihadirkan untuk memanjakan pengunjung, PT Maxindo Moto juga menghadirkan sepeda motor BMW yang hanya ada satu di Indonesia. Produknya ini dibanderol seharga mobil mewah, Rp 980 juta off the road, K 1600 GT.
“Salah satu yang membuatnya istimewa yaitu warna biru kosmik yang hanya keluar di tahun ini. Keistimewan lainnya atau berbagai fitur-fitur unggulan. Tidak hanya mobilnya yang luar biasa begitu juga dengan sepeda motornya,” ujar Joe.
K 1600 GT Sport sendiri mengadopsi mesin 6-silinder segaris dengan kapasitas silinder 1.649 cc. Tenaga maksimal yang bisa disemburkan mencapai 158 tk dan torsi 175 Nm, dengan dibantu transmisi manual 6-percepatan.
“Sudah ada beberapa yang ingin membeli, namun sampai saat kami masih menahan penawaran yang masuk dan belum bisa diterima, karena masih digunakan untuk pameran. Selain itu konsumen yang akan memiliki edisi terbatas ini akan dipilih berdasarkan kecintaannya terhadap BMW,” ujar Joe.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar